Pemdes Sereka Salurkan BLT-DD Tahap II

BABAT TOMAN, CM- Pemerintah Desa (Pemdes) Sereka salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap II kepada warganya, Senin (26/06/23).

Kepala Desa (Kades) Sereka Surianto mengatakan, pembagian BLT DD tahap II terhitung dari bulan April, Mei dan Juni 2023.

“Sebanyak 23 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima langsung BLT DD taha II di Kantor Kepala Desa Sereka,” ujarnya.

Surianto berharap agar para KPM mengunakan uang BLT tersebut dengan sebaik-baiknya apalagi saat ini menjelang Idul Adha.

“Sembilan ratus ribu rupiah setiap KPM menerima BLT tahap II, Gunakan uang tersebut terutama untuk membeli kebutuhan pokok,” ungkapnya.

Untuk diketahui, besaran BLT Dana Desa Tahun 2023 sebesar Rp 300.000/bulan per KPM. Tujuannya ialah untuk percepatan penghapusan kemiskinan. (Red)

-

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *